RPTRA Gebang Sari Miliki Ruang Diskusi
Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Gebang Sari di RW 05 Bambu Apus, Cipayung, Jakarta Timur kini memiliki ruang diskusi bagi warga dan remaja.
Tujuannya, agar para remaja bisa menggelar diskusi
Pengelola RPTRA Gebang Sari, Destiyana mengatakan, ruang diskusi tersebut berada di sebelah utara di samping kolam gizi. Agar lebih menarik dan nyaman, ruang diskusi disediakan meja dan bangku yang berbahan dasar dari ban bekas yang telah dicat warna-warni.
"Tujuannya, agar para remaja bisa menggelar diskusi dan silahturahmi dengan warga lainnya," ujarnya, Jumat (22/3).
Pelatihan Tari Betawi di RPTRA Gebang Sari DiminatiIa menjelaskan, RPTRA Gebang Sari ini memiliki luas 4.846 meter persegi. Ruang diskusi ini merupakan salah satu tambahan fasilitas yang ada di RPTRA selain ruang bermain, berolahraga
dan aktivitas lainnya.Galih (23), salah satu remaja menuturkan, dirinya mengapresiasi keberadaan salah satu fasilitas tersebut.
"Ruang diskusi ini bisa menjadi salah satu alternatif aktivitas bagi remaja yang berkunjung ke RPTRA," tandasnya.